0 komentar

Quote SBMPTN #2: OPTIMIS!

Jargon Semangat SBMPTN
"I can almost see the dream I'm dreaming, but there's a voice inside my head saying, 'you'll never reach it'. My faith is shaking, but I gotta keep trying--gotta keep my head held high"

Miley Cyrus-The Climb

0 komentar

Quote SBMPTN #1: We Are The Fighters

Jargon Semangat SBMPTN
"If you fall pick yourself up off the floor. And when your bones can't take no more, just remember what you're here for.
Here comes A FIGHTER"

Gym Class Heroes-The Fighter

0 komentar

Dari Seorang Kawan

6 Mei 2013.
Kalau gua gak salah perhitungan, pada tanggal itulah gua memberikan sebuah kado kecil buat temen seperjuangan gua, sebut saja dia FT. Sebenarnya apa yang gua berikan ke FT sangat gak layak disebut sebagai kado. Selain karena gua telat seminggu (FYI : birthday date-nya FT tanggal 28 April), yang gua berikan ke FT itu hanya sebuah Beng-Beng Max dengan balutan kertas koran. Mungkin yang spesial dari kado gua ini adalah sesuatu dibalik bungkus Beng-Beng Max tersebut.
Berhubung saat gua ulangtahun FT memberikan tiga buah Beng-Beng Max, saat dia ulangtahun gua juga ingin memberikan hal yang serupa. Masalahnya, gua hanya mempunyai satu bungkus Beng-Beng Max. Selain itu, dikarenakan gua dan FT sudah jarang berbincang-bincang, terlintas di benak gua ide mengirimkan sebuah surat untuk FT. Dari kedua hal tersebut, gua juga mendapatkan ide untuk memasukkan surat tersebut ke dalam bungkus Beng-Beng Max yang akan gua berikan ke FT.
Setelah di bungkus dengan (agak) rapi, kado itu gua titipkan ke salah seorang teman buat dikasih ke FT. Biar FT penasaran, gua gak mencantumkan identitas pengirim di dalam kado tersebut.
Setelah sekian lama, gua bingung kenapa FT gak pernah menyinggung soal kado tersebut setiap kali kita bertegur sapa. Gua pun berpikir kalau FT belum bisa melacak identitas si pengirim kado.
Pada malam perpisahan angkatan, saat giliran gua dan FT bermaaf-maafan, FT akhirnya menyinggung soal kado tersebut. Ternyata dia gak tahu kalau ada kado yang dikirim tanggal 6 April di atas mejanya. Saat dia tahu kemudian membuka kado tersebut, Beng-Beng Max-nya sudah benyek. Huah, kasihan sekali si Beng-Beng Max, dia pasti menunggu sekian lama untuk dimakan~
Sebagai salah satu respon dari surat gua, FT memberikan gantungan kunci Autobot. Sebenarnya gantungan kunci ini couple-an sama punya FT, tapi gua lupa namanya siapa, yang jelas salah satu tokoh di transformer juga.
This is it!
Insyaallah kalau gak hilang, gua akan menjaga si Autobot dengan sepenuh hati #ea~